Berkunjung ke Area Bogor Permai dan Menemukan Toko Roti Legendaris dan Makanan Lainnya

#Tags

Bagi pengunjung kota Bogor dan warga sekitar kota Bogor sekalipun, maka wisata kuliner adalah salah satu tujuan untuk datang ke kota ini. Salah satu tempat untuk berburu makanan enak adalah kawasan Bogor Permai.

Apa itu Kawasan BOGOR PERMAI?

Jadi, yang disebut "kawasan" ini sebenarnya tidak resmi sebenarnya. Bogor permai ini merujuk pada lokasi restoran dan toko roti Bogor permai yang cukup lawas.


Bakery dan Restoran BOGOR PERMAI sudah berdiri sejak tahun 1963, berlokasi di Jl. Jendral Sudirman no. 23 Bogor. Bakery dan Restoran BOGOR PERMAI salah satu objek wisata kuliner yang paling banyak di kunjungi, baik oleh warga kota Bogor, Wisatawan Lokal hingga Wisatawan Mancanegara.



Buka sejak pukul 06.00 hingga 21.00, menyediakan roti-roti tradisional seperti roti gambang, roti tapal kuda, roti tawar, roti keset dan lainnya. Tersedia juga aneka jajanan pasar dengan kualitas dan citra rasa terbaik. Restoran Bogor Permai menyediakan aneka masakan, oriental, eropa hingga masakan tradisional Indonesia. Ayam Goreng Bogor Permai merupakan salah satu spesialisasinya.

Nah, yang menarik adalah semua area dekat restoran ini jadi lebih sering disebut dengan area Bogor Permai, kadang sisebut juga BOPER, dan kebetulan banyak juga yang menjajakan jajanan lain disekitarnya. Jadi ketika seseorang menyebut ke Bogor Permai, maka bisa jadi ke toko rotinya atau jajanan lain di sekitarnya. 

 



Kembali ke Toko Roti Bogor Permai yang legendaris, puluhan jenis roti selalu jadi incaran para pelancong saat berkunjung ke sini. Selain rasanya yang enak, semua roti yang ada dibuat tanpa campuran bahan pengawet. Rata-rata roti yang ada dibanderol mulai dari Rp 6 ribu hingga Rp 30 ribu.




Kalau sudah melihat - lihat makanan di Bogor Permai, dan ingin makanan lain, anda bisa keluar dan menemukan ragam makanan enak di sana, karena sepanjang Jalan Jend. Sudirman Kota Bogor Bogor, dari Air mancur adalah surga kuliner. Anda bisa menemukan  Mmlai dari bakso, pempek hingga es sekoteng. Berikut ini adalah pilihan jajanan di sekitar Bogor Permai.

JAJANAN LAIN DI SEKITAR BOGOR PERMAI


1. Baso Kang Adi
Tak jauh dari toko roti Bogor Permai ada sebuah 'food court' yang dihuni banyak penjaja makanan. Jika ingin menyantap makanan berkuah, Baso Kang Adi bisa jadi pilihan. Tempatnya ada di dekat pohon besar yang rindang. Dalam semangkuk bakso terdapat tiga buah bakso sedang, satu buah bakso urat, dan satu buah bakso ukuran besar.

2. Pempek Yu Ati




Buka sejak pukul 9 pagi, kedai pempek Yu' Ati ini hadirkan pempek dengan beragam isi. Mulai dari isi telur, mozzarella, sosis, bolognaise hingga urat. Banyaknya pilihan isian inilah yang membuat kedai pempek ini lebih istimewa. Selain pempek, Yu' Ati juga menyediakan tekwan. Harga seporsi kapal selam isi telur di sini dibanderol sebesar Rp 23.000.

3. Pecel Madiun Bu Pardi


Tempat makan ini mejadi salah satu tempat yang menyediakan makanan khas provinsi Jawa Timur. Reviewnya bagus, tempatnya bersih, dan juga harganya terjangkau. Selain menyediakan pecel, juga menyediakan menu ayam Kampung, nasi rawon campur, tempe mendoan, bakwan jagung


4. Es sekoteng 'Boper'




Banyak orang yang menyebut kalau es sekoteng Boper punya rasa yang juara. Es sekotengnya berisi limpahan biji delima, serutan kelapa muda, dan potongan alpukat. Ketiga bahan itu lalu disiram dengan kuah manis yang terbuat dari sirup dan susu. Selain es sekoteng, kedai es ini juga menyediakan siomay. Seporsi es sekotengnya dibanderol sebesar Rp 15.000 sedangkan siomaynya dibanderol sebesar Rp 23.000.

5. Sate Madura Pak Munir

Sate Madura Pak Munir juga bisa manjakan lidah saat mengunjungi area kuliner Boper. Hanya ada dua pilihan sate di sini, yakni sate ayam dan kambing. Kedai sate milk Pak Munir ini dibuka pada pukul 10 pagi hingga 5 sore.

6. Ayam & Bebek Goreng Ninti

Tepat di sebelah kedai sate Madura Pak Munir, ada aneka olahan ayam dan bebek bernama Ninti. Di sini daging ayam dan bebek diolah menjadi rica, bakar, dan goreng. Nantinya pilihan olahan ayam atau bebek itu dinikmati bersama nasi gudeg dan lauk pelengkap lannya.