Kode Remot TV LG + Cara Setting

#Tags

Masalah kerusakan remot TV memang sudah umum terjadi, baik karena jatuh, terbentur, kena cairan atau memang usia pemakaiannya yang membuat harus sudah harus diganti. Sementara itu, produsen TV jarang menjual remotnya saja. Maka biasanya, pengguna membeli remote TV universal.

Cukup dengan memasukkan kode remot TV yang sesuai, kamu sudah bisa menggunakan remot untuk mengganti channel yang sedang ditonton atau mengubah volume suara.
Memang, kode remote TV LG berbeda dengan kode remote TV merek lainnya. Oleh karena itu, kamu bisa mencatatnya dan menempel di bagian belakang remote supaya tidak lupa jika dibutuhkan lagi di kemudian hari.

Banyaknya kode remot TV yang dicari, bukan hanya dilakukan oleh pengguna baru. Sementara bagi pengguna lama yang remot televisinya rusak atau hilang, kode tersebut digunakan pada remot universal sebagai pengganti remot TV LG bawaan yang bermasalah.
Selain dapat mengeceknya melalui buku panduan, kamu juga dapat melihat kode tersebut melalui fitur di dalam televisi. Untuk mengetahui lebih lanjut, mari simak kumpulan kode remot TV LG tabung atau LED, hingga bagaimana cara pengaturannya pada remot universal. Salah satu merek TV yang populer digunakan masyarakat adalah LG. Sehingga banyak pula penggunanya yang mencari dengan  kata kunci "Kode remot TV LG" .


Kode Remot TV LG

Kode Remot TV LG Tabung dan LED 3 Digit

Jenis TV Kode Remote TV
TV LG Tabung 512, 505, 553, 627, 773, 766, 520, 678, 420, 615, 653, 506
TV LG LED 024, 14

Kode Remot TV LG Tabung dan LED 4 Digit

Jumlah Digit
Kode Remote TV
4 Digit 4086, 1663, 1305, 1859, 1637, 0644, 0606, 1840, 1423, 0178, 0037, 1842, 0714, 0556, 0108, 0715, 1681, 0109, 0698, 0361.

1002, 1004, 1005, 1014, 1025, 1078, 1081, 1095, 1096, 1097, 1098, 1099, 1100, 1101, 1111, 1128, 1130, 1132, 1134, 1144, 1149, 1171, 1205.

0030, 0056, 0178.

0004, 0050, 0009, 0005, 0227, 0338, 0012, 0057, 0080, 0156.

Kode Remot TV LG Tabung dan LED 5 Digit

Jumlah Digit
Kode Remote TV
5 Digit 10442, 10856, 11423, 12358, 13397, 13979, 12864, 12612, 12867, 10017, 11265, 10178, 11178, 11530, 11637, 11934, 12424, 12834.

11423, 10178, 11178.

Kode Remote LG TV Joker

Merek TV Kode Remote TV Joker
LG 024, 040, 259, 043, 140, 260, 261, 103, 043


KODE REMOT tv lg

Cara Melihat Kode TV LG

  1. Pastikan TV LG kamu dalam kondisi menyala.
  2. Tekan menu Program di remot untuk cek informasi.
  3. Pilih Pengaturan Umum > Tentang TV Ini.
  4. Selanjutnya, layar TV LG kamu akan menampilkan beberapa opsi.
  5. Untuk mengetahui kode TV, tekan Informasi TV.
  6. Selesai.


Setelah mengetahui kode untuk remot yang bisa dipakai di TV LG, lakukan setting dengan dua cara yang bisa kdipilih, yakni otomatis dan manual.

Setting Kode Remote TV LG Otomatis

Adapun cara mengatur kode remot TV LG secara otomatis adalah sebagai berikut:

  1. Pastikan remot TV universal sudah terpasang baterai dan nyalakan TV.
  2. Tekan tombol [SET] + Power pada remote sampai lampu indikator menyala.
  3. Beberapa tipe cukup menekan tombol [Set] saja (tergantung produk).
  4. Lepaskan tombol [SET] + Power dan pastikan lampu indikator remote tetap menyala.
  5. Masukan salah satu kode TV LG, contoh 259. Nantinya lampu akan padam.
  6. Bila kode tersebut cocok, remote universal sudah bisa beroperasi.

Jika satu kode tak berhasil, kamu bisa memasukkan kode lain dengan melakukan cara-cara di atas.
 

BACA JUGA:

Setting Kode Remote TV LG Manual

Selain cara otomatis, ada cara setting manual yang dapat dicoba.

  1. Pastikan remot TV universal sudah terpasang baterai dan nyalakan TV.
  2. Tekan tombol [SET] + Power pada remot sampai lampu indikator menyala.
  3. Beberapa tipe cukup menekan tombol [Set] saja (tergantung produk).
  4. Lepaskan tombol [SET] + Power dan pastikan lampu indikator remote tetap menyala.
  5. Arahkan remot ke TV, sambil menekan tombol volume suara (-) dan (+) di remot.
  6. Bila TV merespons dengan menunjukkan jendela volume naik turun, remot sudah bisa digunakan.
  7. Tekan tombol Power untuk menyelesaikan setting remot.


Aplikasi Remot TV

Kini ada kemudahan lain buat pengguna seiring dengan perkembangan teknologi, yakni aplikasi remot TV. Aplikasi ini beroperasi pada smartphone yang mempunyai sensor IR Blaster. Menariknya, aplikasi remot TV ini mampu beroperasi sebagai remote kontrol universal.

Nah, salah satu aplikasi remot TV yang populer digunakan adalah MI Remote. Selain untuk TV, aplikasi ini bisa digunakan juga untuk remote Set-Top Box, AC, kipas, A/V, DVD Player, proyektor, dan kamera.

Cara penggunaan dan instalasinya pun mudah. Untuk mengetahuinya, mari simak di bawah ini:

  1. Siapkan HP Android yang mempunyai IR Blaster.
  2. Install aplikasi Mi Remote di HP.
  3. Buka Mi Remote dan lakukan pairing dengan TV LG.
  4. Setelah sinkronisasi selesai, HP bisa menjadi remote control.


Aplikasi Mi Remote ini mendukung semua merek HP dan bisa berfungsi pada produk-produk TV LG baik tipe lama maupun baru. Meski begitu, lebih sarankan untuk tetap membeli remot kontrol fisik, baik original maupun universal, dan penggunaan aplikasi remot tv hanya untuk sementara saja.