Kerja WFH atau Rapat Online Dengan Aplikasi Zoom : Fitur Aplikasi, Perbedaan Gratis dan Berbayar, Cara Download dan Bergabung Ke Meeting

#Tags

Aplikasi zoom meeting adalah salah satu aplikasi yang naik daun sejak masa pandemi.  Aplikasi zoom meeting adalah aplikasi online video conference yang diciptakan oleh Eric Yuan, mantan eksekutif di perusahaan Cisco Webex, yang dirilis pada bulan januari 2013. Terdapat dua versi paket Zoom gratis dan Zoom berbayar, keduanya memiliki fitur yang berbeda. 

Keberuntungan aplikasi yang lebih sering disebut Zoom ini, malah membuat pesaingnya seperti skype terpuruk. Aplikasi pertemuan secara daring atau sering disebut " meeting online " ini jadi pilihan yang mangkus tidak hanya bagi para pekerja yang harus bekerja dari rumah, namun juga dipakai oleh para mahasiswa dan siswa sekolah.

Barangkali hanya di pengguna tingkat sekolah saja, aplikasi zoom meeting mendapat persaingan dengan WhatsApp dan Telegram. Uniknya, Google class yang digadang gadang bakal dipakai di sekolah online, malah kalah bersaing. Namun, berbeda dengan 3 aplikasi yang disebut terakhir,  Zoom merupakan aplikasi komunikasi dengan menggunakan video. Aplikasi tersebut dapat digunakan dalam berbagai perangkat seluler, desktop, hingga telepon dan sistem ruang. Pada umumnya, para pengguna menggunakan aplikasi ini untuk melakukan meeting hingga konferensi video dan audio, dan tentu saja tetap ada fitur chat.

Fitur Aplikasi Zoom Meeting

  1. Video dan audio HD. Anda tidak perlu khawatir pada gambar dan audio yang dihasilkan karena mendukung video  kualitas high definition atau sering disebut HD. Selain itu, aplikasi Zoom ini juga dapat mendukung hingga 1000 peserta dan 49 video di layar.
  2. Alat kolaborasi bawaan Beberapa pengguna dapat berbagi layar secara bersamaan dan ikut menulis catatan untuk pertemuan yang lebih interaktif dengan alat kolaborasi dari aplikasi Zoom.
  3. Sistem keamanan didukung end-to-end encryotion untuk seluruh rapat yang telah diagendakan melalui aplikasi Zoom. Selain itu ada pula perlindungan kata sandi hingga keamanan pengguna menjadi lebih aman.
  4. Rekaman dan transkrip. Para pengguna juga dapat merekam rapat yang dilakukan dengan Zoom dan menyimpanya secara di perangkat masing-masing yang digunakan atau pada akun cloud. Lebih lanjut, rekaman tersebut dapat ditemukan dengan mudah apabila Anda memerlukannya lagi.
  5. Fitur penjadwalan.  Aplikasi ini juga memiliki fitur penjadwalan untuk memulai rapat. Selain itu, Anda juga dapat memulai rapat melalui akun Outlook, Gmail, atau iCal Anda.
  6. Chat / Obrolan. Melakukan chat antar peserta juga mudah dilakukan. Riwayat percakapan juga dapat dengan mudah dicari, berbagi file terintegrasi, dan arsip dapat disimpan selama sepuluh tahun. Hal ini memudahkan para pengguna untuk melakukan panggilan dari satu pengguna ke yang lain atau panggilan grup. Untuk menggunakan aplikasi ini, Anda dapat menggunakan perangkat komputer maupun seluler.



Perbedaan Zoom Gratis dan Berbayar


Sebagaimana disebutkan di atas, Zoom menyediakan pilihan gratis dan berbayar. Namun untuk unduh dan install aplikasi Zoom untuk laptop gratis di-download termasuk penggunaannya. Akan tetapi, ada perlu aksi registrasi bila ingin mengelola secara advance bukan sekadar bergabung dalam konferensi video, sebagai host, misalnya. Kedua versi tersebut tentunya memiliki fitur-fitur yang jauh berbeda. 

Berkembang sejak awal yang hanya menyediakan 4 pilihan seperti Free, Pro, Bisnis, Perusahaan, kini Zoom menyediakan banyak pililihan, yang dibagi 2 yaitu Personal dan Business. 

Paket Personal ada pilihan:

  1. Zoom one
  2. Webinar Event
  3. Zoom Room

 Paket Buseniss ada pilihan:

  1. Zoom One
  2. Zoom phone 
  3. Zoom Webinar & Events
  4. Zoom Room
  5. Zoom Contact Center

Pilhan lebih detail bisa dilhat di tautan INI

Jika Anda hanya sebagai peserta dalam sebuah meeting, Anda tidak perlu menggunakan Zoom berbayar karena sebagai peserta fitur-fitur yang tersedia tergantung dari host yang membuat meeting.  

Biasanya, aplikasi Zoom versi berbayar lebih direkomendasikan kepada para pengajar dan perusahaan untuk kebutuhan meeting. Misalnya, guru atau dosen pengajar, sangat cocok untuk menggunakan Zoom berbayar karena bisa menampung lebih banyak peserta.

Selain itu, Zoom berbayar digunakan untuk tujuan jangka panjang atau memang kebijakan dari suatu perusahaan. Namun, Anda menggunakan aplikasi Zoom hanya untuk tujuan jangka pendek atau sekedar berkomunikasi singkat, menggunakan Zoom versi gratis sudah sangat cukup.

Perbedaan Zoom gratis dan berbayar.

1. Jumlah Peserta Meeting

  • Pada aplikasi Zoom cloud meeting versi gratis, ruang meeting hanya dapat menampung sekitar 100 peserta saja.
  • Sedangkan pada versi berbayar, terutama pada paket webinar dan events, jumlah peserta meeting dapat mencapai 10.000 peserta, tergantung dengan pilihan yang diinginkan.


2. Durasi Meeting

  • Dari situs resmi Zoom , diketahui bahwa aplikasi Zoom untuk versi gratis durasi meetingnya hanya 40 menit saja untuk setiap group meeting. Setelah itu coba gabung lagi,  dengan durasi yang sama. Intinya, tiap 40 menit, terputus.
  • Jika Anda ingin melakukan group meeting dengan durasi yang lebih lama, Anda harus mengupgrade Zoom Anda ke versi berbayar.

3. Streaming Media Sosial
Untuk Zoom versi berbayar, sekarang sudah mendukung streaming langsung ke sosial media.
Jadi video conference Anda bisa dilihat lebih banyak orang tanpa harus join meeting login ke akun Zoom masing-masing.

4. Record Meeting
Bagi peserta yang ketinggalan saat meeting online berlangsung untuk versi Zoom premium tidak perlu khawatir karena sudah tersedia fitur record meeting.
Biasanya ada notifikasi persetujuan dari peserta saat meeting sudah direkam dan pada pojok atas terdapat tanda Zoom sedang direkam.

5. Papan Tulis Tidak Terbatas
Pada versi Zoom gratis, hanya tersedia 3 papan tulis saja setelah itu kalau ingin nambah papan sebelumnya hanya bisa dibaca saja.
Nah untuk versi Zoom Pro jumlah papan tidak terbatas bisa Anda pakai tanpa ada batasan.

6. Merk Perusahaan

Untuk Anda yang ingin menambahkan logo perusahaan atau sekolah pada Zoom premium sudah bisa dilakukan sehingga terlihat lebih profesional.

Download Aplikasi Zoom

Para pengguna dapat mengunduh aplikasi Zoom pada perangkat iOS maupun Android dengan nama Zoom Cloud Meetings, dan bisa juga diinstall di desktop berbasis Windows. Pilhan beragam, bahkan bisa dipasang lewat plugin untuk browser mozilla dan chrome.
Zoom Client for Meetings untuk laptop dengan sistem operasi Windows dan lain - lain dapat di-unduh lewat tautan INI.


Bagaimana untuk download dari link undangan?

Biasanya mereka yang mengundang untuk konferensi video akan mengirimkan link undangan itu ke partisipan yang diajak.
"Join Zoom Meeting https://us04web.zoom.us/j/XXX Meeting ID: 123 456 789 Password: 123456,"  begitu kira kira isi pesan itu.
Klik tautan itu untuk memulai men-download Zoom kemudian instal lalu masukan ID dan password untuk bergabung dalam konferensi video itu.

Cara bergabung ke Zoom Meeting

Setelah diintall, pengguna sebagaimana dari situs Zoom, setiap rapat yang dilakukan dengan aplikasi Zoom akan memiliki nomor unik 9, 10, atau 11 digit yang disebut sebagai ID rapat. Para pengguna akan diminta untuk memasukkannya untuk bergabung dengan rapat Zoom. Jika Anda bergabung melalui telepon, Anda memerlukan nomor telekonferensi yang disediakan dalam undangan.

Langkah untuk bergabung di Zoom Meeting:

  • Buka Zoom desktop / aplikasi hp
  • Bergabunglah dengan rapat menggunakan salah satu metode ini:
  • Klik Gabung Rapat jika Anda ingin bergabung tanpa Sign In.
  • Masuk ke Zoom lalu klik Gabung.
  • Masukkan nomor ID rapat dan nama tampilan Anda.
  • Jika Anda telah melakukan Sign In, ubah nama Anda jika Anda tidak ingin nama default Anda muncul.
  • Jika Anda tidak melakukan Sign In, masukkan nama tampilan.
  • Pilih jika Anda ingin menghubungkan audio dan/ atau video dan klik Gabung.