15++ Inspirasi Hadiah Ulang Tahun Untuk Sahabat

#Tags

Pemberian kado ulang tahun merupakan salah satu kebiasan masyarakat saat ini sebagai bentuk turut dalam perayaan hari lahir seseorang. Beberapa waktu sebelum saat ini, perayaan ulang tahun banyak dilakukan dengan pesta atau makan bersama, lalu diakhiri dengan pemberian hadiah ulang tahun. Kini, tanpa mengurangi makna, hadiah ulang tahun bisa diberikan meski  tanpa perayaan pesta atau makan bersama. Karena yang dianggap lebih penting adalah yang berulang tahun bisa merasakan ketulusan dan harapan dari pemberi hadiah.



Untuk memberikan hadiah ulang tahun, tidak selalu harus ada hubungan keluarga. Kepada teman atau sahabat juga bisa diberikan hadiah ulang tahun.


Memberikan kado ulang tahun untuk sahabat merupakan sebuah rasa sayang kepada sahabat yang sedang berulang tahun. Dengan pemberian kado, sahabat akan merasa diingat dan menimbulkan kesan spesial dalam persahabatan.

Saat memberikan hadiah ulang tahun kepada sahabat, tentu banyak sekali pilihan. Kado untuk sahabat ini bisa disesuaikan dengan diri sahabat kalian. Ada beberapa penyesuaian dalam pemilihan kado seperti, usia, jenis kelamin, hobi, kesukaan, dan lain-lain. 


Inspirasi Kado Ulang Tahun Untuk Sahabat

Biasanya hadiah  yang bisa diberikan adalah berupa barang yang bisa dipakai untuk kesehariannya. Tidak harus memiliki merek ternama, namun asal barang tersebut memiliki kualitas baik dan bisa dipakai tentunya akan menjadi hadiah yang berkesan untuknya.

Berikut adalah inspirasi kado ulang tahun untuk sahabat.

Hadiah Ulang Tahun Karikatur

 

Hadiah ulang tahun untuk sahabat
Contoh hadiah ulang tahun untuk sahabat dengan karikatur

Hadiah ulang tahun karikatur juga hadiah yang cukup berkesan. Foto orang yang kamu beri kado ulang tahun akan di edit menjadi sebuah karikatur dengan kepala besar dan badan kecil. Hal ini berbeda dengan siluet wajah dan foto vektor, di karikatur kamu bisa menyesuaikan suasana atau latar belakang yang ada di foto.

Misal sahabat kamu hobi bermain basket,  kamu bisa meminta untuk menambahkan suasana latar lapangan basket dengan posisi sedang memang bola basket.

 

Hadiah Ulang Tahun Sketsa Wajah, Vektor Wajah Atau Siluet Wajah

Gambar wajah sahabat bisa jadi pilihan untuk kado ulang tahun. Tapi bukan sekedar foto biasa. Foto wajah bisa dalam bengtu sketsa wajah. vektor wajah atau siluet wajah. Ketiganya memang berbeda, dan menawarkan keunikan masing - masing. 

Contoh gambar untuk hadiah ulang tahun sahabat. Sumber :koalahero.com

 
 Sketsa wajah ini , jika kalian sendiri yang menggambarnya tentunya akan menjadi hadiah yang sangat spesial untuk sahabat. Ini akan menjadi kado yang sangat bermakna.Namun, jika kalian tidak bisa menggambar sendiri, bisa dipesan dari penyedia jasa sketsa dan vektor wajah yang ada di sekitar daerah kalian.

Begitu juga untuk vektor wajah, bisa dipesan secara online. 

Sementara siluet wajah adalah seni memotong sebuah kertas hitam sesuai dengan salah satu sisi wajah orang yang digambar.

Contoh gambar siluet. Sumber : koalahero



Jadi nantinya, seniman siluet wajah akan mengambil objek baik berupa foto atau sudut pandang yang paling unik dari seseorang, menggambarnya, lalu memotong kertas hitam mengikuti pola gambar tersebut, dan terakhir memasangnya pada bingkai yang indah dan lucu.


Untuk mendapatkan kado ini, kamu bisa mencari penyedia jasa siluet wajah di internet dengan kata kunci seniman siluet wajah.

Kado Ulang Tahun Perlengkapan Alat Musik


 

Jika teman atau sahabatmu suka bermain musik, ini maka peralatan musik bisa jadi pilihan. Tidak harus selalu yang mahal, Dapat saja kamu membeli perlengkapan musik sesuai  biaya tersedua. Alat- alat musik yang dapat kamu bisa diberika antara  lain  gitar, ukulele, keyboard, drum akustik, cajon, seruling, pianika, serta alat- alat nada yang lain.  Tentunya kado yang kalian berikan harus asli agar barang tidak cepat rusak.

Kado Parfum

Jika ingin memberikan hadiah ulang tahun parfum, pemilihannya harus dikelompokkan lagi, mulai dari jenis kelamin sahabat kalian, aroma yang disukai sahabat kalian, dan merek parfum yang biasa sahabat kalian pakai. Parfum laki-laki dan perempuan tentunya memiliki perbedaan, hal tersebut yang harus disesuaikan.


Kado Lampu belajar hias

lampu belajarnya pilih dengna bentuk yang unik, atau biasa disebut lampu belajar hias. Jika kalian memiliki sahabat yang gemar membaca dan belajar tentunya ini adalah kado yang sangat bermanfaat untuknya.Kado tersebut juga dapat menjadi pengingat ketikasedang membaca atau belajar, bahwa lampu tersebut adalah pemberian dari kamu. Ini akan membuat kesan tersendiri untuk persahabatan.

Kado ulang tahun Jam tangan

Jam tangan merupakan salah satu kado ulang tahun yang klasik. Ini bisa jadi pilihan apalagi, jika sang sahabat senang memakai jam tangan. Kado ini juga tentunya sangat bermanfaat dan ketika jam tangan ini adalah sebuah pemberian maka sahabat kalian pasti akan sangat menerimanya. Kado ini bersifat universal, di mana jam tangan dapat digunakan untuk laki-laki dan juga perempuan.

Hadiah Ulang Tahun Sepatu

Jika hendak memberi kado ulang tahun sepatu, pastikan ukuran sepatu, model yang biasa disukai, dan sesuaikan juga untuk pria atau wanita. Pemberian kado berupa sepatu juga memiliki nilai manfaat yang tinggi. Kado ini tentunya dapat digunakan untuk beraktivitas dalam keseharian. Bagi penerima, kado sepatu juga dapat memiliki kesan sendiri.

Kado Kosmetik

kado ulang tahun kosmetik tentu salah satu ide yang cocok untuk sahabat perempuan. Kado ini juga termasuk unik daripada kado ulang tahun yang sudah umum. Jika tahu jenis kosmetik yang disukai teman, akan lebih baik lagi.

Sementara ukuran kosmetik, pilih tempat kosmetik dengan ukuran sedang jika kalian tidak tahu seberapa banyak alat kosmetik sahabat kalian. Beli tempat kosmetik yang terlihat minimalis agar cocok diletakan di manapun dan mudah disesuaikan dengan konsep meja rias sahabat kalian.

Hadiah ulang tahun pakaian

Kado ulang tahun berisi pakaian memang sudah umum. Pilihannya banyak mulai dari kaos, celana, jaket, hoodie. Sesuaikan dengan jenis gaya yang disukai sahabat. Kalau sahabatnya suka yang santai dan casual, ya jangan disiapkan yang resmi.

Perhatikan gaya berpakaiannya suka dengan pakaian seperti apa dalam kesehariannya. Hal tersebut dapat menjadi acuan kalian ketika ingin memilih pakaian untuk dia. Warna juga perlu diperhatikan, sesuaikan dengan warna apa yang ia sukai.

Kado Tote bag


 

Kado ulang tahun ini cukup unik, dan dapat menjadi pilihan kalian sebagai kado untuk sahabat kalian. Namun perhatikan terlebih dahulu apakah sahabat kalian suka memakai tote bag atau tidak. Jika kalian melihat bahwa sahabat kalian sering memakainya itu dapat menjadi acuan kalian dalam memilih kado untuknya. Karena harga tote bag ini terjangkau kalian bisa membeli lebih dari satu buah tote bag.

Ide lain, supaya lebih berkesan, tote bag yang diberikan dibuat desain khusus atau cari tote bag yang memiliki motif yang bagus dan warna-warna yang sahabat kalian suka.

Kado ulang tahun buku

Pemberian hadiah ulang tahun dengan buku cocok diberikan kepada sahabat yang gemar membaca. Sudah umum  memberikan buku sebagai hadiah. Apalagi jika tahu ada jenis buku yang sudah lama diidamkan oleh sahabat. Jangan sampai asal membeli buku, karena bisa saja tidak dibaca karena tidak cocok dengan seleranya.

Sebaiknya perhatikan terlebih dahulu buku seperti apa yang sering ia baca. Tentukan jenis buku yang ingin kalian hadiahkan. Buku itu banyak jenisnya ada buku fiksi dan juga non fiksi. Jika sahabat kalian sering membaca novel maka belilah buku novel dengan genre yang ia sukai, bahkan dengan penulis yang ia sukai juga.

Tambahkan kartu dan tulisan tangan di bagian depan buku,membuat pemberian yang personal ini jadi berkesan. Beberapa tahun kemudian, ketika membaca lagi buku tersebut dan melihat nama kamu di situ, dan mengenang persahabatan kalian. 

 

Hadiah ulang tahun dompet

Dompet juga dapat kalian gunakan sebagai kado untuk sahabat kalian. Banyak penjual dompet dengan keunikannya masing-masing, kalian bisa memilihnya. Namun kalian harus tahu kebutuhan sahabat kalian juga. Dompet seperti apa yang biasa digunakan oleh sahabat kalian.

Ada dua model dompet yang biasa digunakan, yaitu dompet berbentuk panjang dan juga pendek. Biasanya dompet yang panjang sering digunakan oleh perempuan. Dompet tersebut biasanya juga memiliki kantong yang banyak, sehingga dapat menyimpan barang bawaan. Sedangkan dompet yang pendek biasanya digunakan oleh laki-laki. Dompet tersebut memiliki lebih sedikit ruang dan dompetnya pun dapat dikantongi.

Tren dompet tipis yang simpel sekarang juga populer, karena makin banyak menggunakan transaksi non-tunai. Dompet biasa yang cukup besar juga dapat diberikan. Pertimbangkan jumlah kompartemen dalam dompet sesuai kebiasaan sahabat Anda. Jika ia senang transaksi tunai, pastikan untuk memilih dompet dengan kompartemen uang yang lebar.

 

Kado Action Figure

Action figure juga dapat dijadikan sebagai hadiah ulang tahun untuk sahabatmu. Action figure dipilih dari okoh-tokoh dari film yang ia tonton. Hal ini akan membuatnya senang, sebab tokoh yang ia gemari ada dalam bentuk action figure dan kamu memberinya sebagai hadiah ulang tahun.

Memang, salah satu yang membuat hadiah yang satu ini harus dipikir-pikir adalah harganya. Action figure mahal karena keunikan dan kedetailan seperti tokoh aslinya di film. Jika kamu memiliki budget yang cukup maka kamu bisa membelikan action figure ini sebagai kado untuk sahabatmu.

Kado Syal

Jika tinggal di daerah dingin, ini cocok sekali jadi hadiah.  Orang-orang menggunakan syal untuk menghangatkan badan agar tidak ada angin masuk dari sela leher. Hadiah ini juga cocok jika sahabatmu suka mendaki gunung, syal ini juga bisa dijadikan sebagai kado untuknya. Kamu bisa memilih beragam motif syal.

Sesuaikan motif syal dari warna yang disukai oleh sahabatmu. Syal ini juga dapat dijadikan sebagai gaya dalam berpakaian ketika musim dingin, maka warna syal dengan pakaian yang dikenakan juga harus senada.

Kado Kerudung

Kerudung instan. Sumber : fashion-bogor

 Jika kalian memiliki sahabat perempuan yang berhijab maka pilihan yang tepat jika kalian memberi kado berupa kerudung untuknya. Kamu bisa membelikannya kerudung dengan motif yang menarik untuk dia pakai.


Bahkan tanpa motif juga bisa, hanya mengandalkan warna-warna yang menurut kamu bagus. Perhatikanlah terlebih dahulu ia sering menggunakan kerudung warna apa dan bentuk yang bagaimana. Karena kerudung memiliki beberapa jenis dan pemakaian yang berbeda. Setelah mengetahuinya belikanlah sebagai kado hadiah ulang tahun untuk sahabatmu.

Kerudung instan, atau pun kerudung segi empat umumnya tidak terlalu mahal, dan bisa dipilih beberapa warna yang disukai oleh sahabat.

Hadiah Hiasan Dinding

Hiasan Dinding Supaya kamar sahabat lebih berwarna, berikan hiasan dinding sebagai kado ulang tahun. Hiasan tersebut dapat berupa foto idola, karya seni, tulisan, dan sebagainya. Tersedia pula hiasan dinding custom sesuai keinginan.

Hadiah ulang tahun tiket nonton film di bioskop atau konser musik 

Hadiah ulang tahun nonton di bioskop. Sumber : unsplash

Ada film bagus yang diidamkan sahabat ? Ini bisa jadi pilihan untuk memberikan kejutan ulang tahun untuk sahabat.  Tidak mesti yang diidamkan, tapi kalau genrenya disukai, atau ada aktor / aktris yang disukai 

JIka tidak suka nonton ke bioskop, dan ada pilihan menonton penyanyi kesayangan sahabat, itu pun bisa jadi pilihan hadiah ulang tahun yang unik.  

BACA JUGA :

Kata Ucapan Selamat Ulang Tahun Yang Bisa Jadi Inspirasi Buat DIbagikan Kepada Kenalan, Sahabat, Pasangan, Anak, dan Anggota Keluaga Lain

9 Toko Kue Ulang Tahun Klasik Hingga Aesthetic di Bogor

Resep dan Cara Membuat Kue Ulang Tahun Sederhana

Uniknya hadiah ini adalah pada nilai kebersamaan.